18.12.09

Arti Sebuah Janji


"Oke, sampe ketemu besok jam 4 ya...."
Itu kalimat yang di-sms-in temen baikku malem tadi
Dan akupun berangkat ke Plasa Semanggi untuk memenuhi janji itu sore ini.
Jam 4 kurang 15 menit
Sony Ericsson W380i warna ungu milikku bergetar (hehehehe....gak berdering, karena speakernya lagi rusak dan belum sempet benerin :p)
Ternyata dari dia, sahabat baik yang berjanji untuk bertemu sore ini

"Hm....kalau aku gak jadi dateng gak papa ya? Baru aja selesai kegiatan ...bla...bla...bla..."

Dan pembicaraan berlanjut, kukatakan bahwa tak mungkin lah aku memaksa dia untuk datang
Kukatakan bahwa kalau memang dia terlalu lelah untuk menempuh perjalanan guna bertemu denganku, lebih baik bila dia istirahat saja
Dia bertanya "Beneran nggak papa?"
Kujawab bahwa mau bagaimana lagi, tak mungkin khan aku memaksanya datang jika memang dia "tak ingin"
Nggak papa?
Tentu saja aku apa-apa
Janji yang diingkari di detik-detik terakhir
Saat aku sudah ada di tempat terjanji itu
Aku bukan malaikat
Aku juga bisa kecewa
Apalagi ini bukan yang pertama kali
Tak ingin sebenarnya kuhitung-hitung dan kuingat-ingat
Tapi...
sekali lagi
aku hanya manusia
Sebenarnya, apa sih arti sebuah janji?
Bila seseorang sudah tidak bisa lagi memenuhi janjinya, apa yang bisa diharapkan?

No comments:

Post a Comment

yang mau komen, monggo, silahkan....tidak dipungut bayaran